Senin, 24 Januari 2011

6 Hewan Transparan

1. KATAK TRANSPARAN



Katak Transparan/Yalinobatrasium Pelucidum
Katak yang berasal dari Venezuela ini kebanyakan berwarna hijau limau, katak ini memiliki kulit-kulit yang transparan sehingga jantung, hati, dan saluran pencernaan terlihat dari luar. Jenis amfibi ini berukuran lebih kecil dari kuku jari. Satwa ini tergolong satwa yang terancam punah meskipun program-program perlindungan untuk melindungi spesies ini terus dilaksanakan. Tempat tinggal untuk katak berjenis Pelucidum Yalinobatrasium ini adalah pegunungan lembab tropis dan sub tropis atau sungai. 


2. IKAN BERKEPALA TRANSPARAN




Ikan Barreleye
Ikan ini memiliki kepala yang transparan, di dalamnya terdapat tubular mata. Tubular mata ini menghadap ke atas ketika ikan mencari makan di atas kepalanya. Dua titik di atas mulutnya bukanlah mata, melainkan organ penciuman yang disebut Nares yang dapat dianalogikan dengan hidung pada manusia. Ikan ini ditemukan peneliti Montre B-Aquarium Researsch Institute di kedalam laut pantai California. Ikan ini hidup pada kedalaman 600 meter di bawah permukaan laut, dimana sinar matahari tak bisa menembusnya sehingga ikan ini melihat dengan menggunakan mata yang ultrasensitive.


3. KUPU KUPU BERSAYAP TRANSPARAN




Glasswings Butterfly
Glasswings Butterfly atau biasa disebut kupu-kupu transparan. Jaringan diantara urat-urat di sayapnya tampak seperti kaca. Kupu-kupu ini hidup di benua Amerika bagian tengah dan dapat ditemukan di sepanjang hutan-hutan pedalaman Meksiko sampai Panama. Sayapnya yang transparan juga berfungsi sebagai mekanisme pertahanan alami hingga mereka sangat sudah untuk dicari. Kupu-kupu ini sangat jarang dan langka sehingga para ahli ekologi menjadikan mereka sebagai penanda perubahan cuaca.

4. CUMI CUMI TRANSPARAN

Glass Squid
Glass Squid atau cumi transparan ini memiliki tubuh yang tembus pandang. Cumi-cumi ini ditemukan di belahan bumi selatan. Cumi ini memiliki organ cahaya pada matanya, ia memiliki kemampuan untuk menggulung dirinya menjadi seperti bola. Cumi ini sering menjadi mangsa dari banyak ikan di perairan laut dalam, seperti Hiu Goblin, Ikan Paus dan burung laut.


5. Transparent Icefish

Icefish/Channichthyidae
Crocodile Icefish atau white blod fish yang bernama latin Channichthyidae adalah sejenis ikan yang ditemukan di perairan dingin sekitar Antartika bagian selatan Amerika. Ikan ikan memangsa copepod dan ikan lainnya. Ikan ini memang memiliki keunikan, darah mereka berwarna transparan karena mereka tidak memiliki hemoglobin. Metabolisme mereka hanya bergantung pada oksigen terlarut dalam cairan darah yang dipercaya dapat diserap langsung melalui kulit dari air. Selain itu otot merekapun minim kandungan miogoblin, ikan ini mampu tumbuh hingga 60 cm dan mencapai berat 8 pon



6. Transparent Amphipod
Amphipod
Amphipod dinamakan juga Fronima. Binatang ini adalah salah satu dari berbagai spesies aneh baru yang ditemukan dalam ekspedisi laut dalam, pegunungan Atlantik Utara. Dalam kondisi yang mendesak,udang-udang kecil ini akan menunjukkan kehebatannya untuk bisa menghilang, salah satunya adalah mengubah tubuh mereka menjadi transparan. Ukuran tubuh amphipod ini kurang dari 10 mm, namun tercatat pernah ditemukan amphipod berukuran 28 cm. Udang ini hidup di kedalaman 5.300 meter di Samudra Pasifik.

0 komentar:

Posting Komentar